Buy Me A Coffee!

GoPay

Friday, June 21, 2013

KKN Lingkungan Hidup

Di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) ada sebuah mata kuliah umum yang harus diambil oleh setiap mahasiswa. Nama mata kuliah tersebut adalah KKN, yang merupakan singkatan dari Kuliah Kerja Nyata. Dan kali ini saya berkesempatan untuk melaksanakan KKN.

Mata kuliah KKN dilaksanakan setiap semester. Kuliahnya sendiri bukan dilaksanakan di dalam ruang kelas, tetapi mahasiswa diajak untuk terjun ke masyarakat sembari mengerjakan program tertentu.

Semua peserta mata kuliah KKN di UPI akan dikelompok-kelompokkan ke daerah-daerah tertentu. Setiap kelompok memiliki tema yang diusung masing-masing. Ada 6 tema utama yang ditawarkan oleh UPI, nah salah satunya adalah Lingkungan Hidup.

Saya dan rekan-rekan kelompok saya mendapatkan tema KKN Lingkungan Hidup dan berlokasi di Kelurahan Cibabat, Kota Cimahi. Err.... apa lagi ya? Kita lihat saja nanti apa yang akan terjadi. Ikuti saja di Label KKN. Ciao!

1 comment:

  1. Heum...
    sekelompoknya pada beda jurusan bukan kang ?
    trus akang kan ilkom , ntar tugas kkn nya harus yang berbau2 komputer juga ?

    ReplyDelete

Comment is caring :)